LABUSEL | VALITO.CO
Wakil Bupati Labuhanbatu Selatan, H Ahmad Padli Tanjung menghadiri dan memberi tausyiah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H di SMAN 2 KOTA PINANG.
Wabup Labusel berharap acara itu tak hanya sekedar menjadi perayaan hari besar umat Islam semata.
“Tetapi juga acara ini bisa meningkatkan semangat para generasi muda untuk meningkatkan pengetahuan agama dan meneladani sifat dan perilaku Nabi Muhammad SAW. Aamiin,” kata Wabup Labusel H Ahmad Padli Tanjung dalam ceramahnya.